Jumat, 17 Desember 2010

Ulangan Semester I 2010/2011 - Sebuah Refleksi

Hari Kamis kemarin, sekolahku baru aja selesai melaksanakan Ulangan Semester 1 Tahun Ajaran 2010/2011. Seperti 'kebiasaan', bidang studi Bahasa Inggris yang aku asuh selalu ditempatkan di bagian akhir - hari terakhir dan jam terakhir. Tapi Alhamdulillah, semuanya berjalan dengan lancar.

Hanya saja, setidaknya ada dua catatan yang perlu diperhatikan. Pertama, untuk Kelas 2 ada soal yang gambarnya sangat membingungkan anak didik (nomor soal 27 - menjodohkan). Gambar yang ada pada soal ini selain tidak 'real object' - foto atau gambar dalam format JPEG ataupun clipart dengan sedikit kreativitas desain, juga terkesan 'ala kadarnya' alias 'asal jadi'. Entah kenapa hal ini bisa terjadi.....

Kedua, soal untuk Kelas 1 sudah sangat bagus. Hal ini 'terbukti' dengan berhasilnya anak-anak didikku mencapai nilai tinggi - bahkan lima orang diantaranya mendapat nilai sempurna; 10. Sementara itu, yang mendapat nilai di bawah KKM (7,00) paling banyak hanya lima orang. Untuk ini, aku sangat salut dan respek kepada yang membuat soalnya (karena juga sangat sesuai dengan apa dan bagaimana cara aku mengajarkan).

Kesimpulannya, Ulangan Semester 1 kali ini memang sedikit berbeda. Di tengah derasnya 'tuntutan' agar Kelas 1 sampai kelas 3 di-ujianlisan-kan, toh ujian tulisan masih bisa 'unjuk gigi'. Di satu sisi, aku setuju kalau ujiannya lisan; tapi di sisi lain, kurang setuju kalau full oral - setidaknya sampai saat ini. Alasannya, kalau sejak dini anak didik tidak 'dibiasakan' menulis (dan membaca) tulisan Bahasa Inggris, lalu kapan? Memang banyak yang sangat menentang pemikiran 'nyeleneh bin ekstrim' ini. Tapi menurut aku layak dicoba - masalahnya tinggal cara atau metode yang digunakan.


Arif Budiman, S.S.
SD Negeri 08 Kubu Tanjung Bukittinggi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar